Minggu, 25 Maret 2012

Sadarkah Kalian?

  1. Kalimat “amit-amit jabang bayi” adalah kalimat yang harusnya diucapkan oleh seseorang yang hamil di luar nikah dan menginginkan bayinya mati.
  2.  “ckckckckck” sering diucapkan pas lagi cek sound.
  3. Orang sering menyamakan antara pal dengan km, padahal pal pajangnya 1,5 km.
  4. Galau Patah hati.
  5. Tulisan alay adalah tulisan paling ribet dan bodoh di dunia.
  6. Lagu anak-anak kayak gini “naik kereta api, tut tut tut” sesungguhnya mengajarkan anak untuk buang angin tiap kali naik kereta api.
  7. Kutipan lagu Aku Seorang Kapiten “kalau berjalan, prok prok prok” mengisyaratkan bahwa sang kapiten selalu berjalan dengan bertepuk tangan.
  8. Biasanya mimpi adalah kebalikan dari dunia nyata, jadi jika kamu ingin mimpi indah, buatlah kekacauan di dunia nyata.
  9. Rakyat Indonesia adalah satu-satunya Rakyat di dunia yang tidak pernah mengidap rabun, terbukti sampai sekarang Seto Mulyadi masih dipanggil “Kak”.
  10. Sesungguhnya Nurdin M. Top satu-satunya orang Top dan terkenal di dunia yang belum mendapatkan penghargaan sampai akhir hayatnya.
  11. Grup band Kotak dinamakan “Kotak” karena jumlah personilnya ada empat. Jika sekarang jumlah personilnya ada tiga harusnya diganti menjadi “Segitiga”.
  12. “Berani kotor itu baik” jadi, ngapain harus beli Rinso untuk membersihkannya?
  13. “ I luv u” artinya “aku kaca pembesar kamu”.
  14. Tomcat adalah reinkarnasi dari Tom si Kucing yang dendam dengan manusia.
  15. Pemerintah tidak mau menghukum mati koruptor karena takut akan terjadi pembunuhan massal yang menelan korban lebih dari setengah Rakyat Indonesia.
  16. Mati satu tumbuh seribu dalam cinta itu bodoh, bagaimana bisa kita jatuh cinta dengan seribu orang sekaligus?
  17. Lambang Garuda kepalanya selalu menoleh ke kanan, karena di sebelah kirinya ada ketek para atlet sepak bola (Lambang Garuda di baju timnas tepat di dada kiri).
  18. Listrik Padam ≠ Mati Lampu.
  19. Matematika = Makin Tekun Makin Tidak Karuan.
  20. Ranjau paling murah dan mematikan adalah “Ranjau Paku”.
  21. Sebego-begonya Nobita selalu sekelas dengan Shizuka.
  22. Makhluk mati tapi hidup adalah “ Bunga Bangkai”
  23. “Hidup mahasiswa!! Hidup mahasiswa!!” dapat diartikan sang orator sedang kampanye ditengah mayat mahasiswa yang bergelimpangan.
  24. Tul154n 4l4y tU l<4y4l< 91n1.
  25. Mengapa lagu Pak SBY gak laku? Karena gak ada yang berani ngebajak kasetnya sang Presiden.
  26. Pencopet di Indonesia semakin bertambah dan agresif setelah menonton acara paling inspiratif “Neo Gara-Gara Magic”.
  27. Menaikkan harga BBM adalah usaha pemerintah untuk menurunkan kemiskinan dan kefakiran masyarakat Indonesia (ke anak dan cucunya).
  28. Backing Vokal grup musik Soneta  Bang Haji, adalah girlband pertama dan legendaris di Indonesia.
  29. Di luar Negeri, Orang Utan Kalimantan lebih terkenal dari Penduduk Kalimantan.
Salam Iwak Peyek

1 komentar: